Pangripta Jurnal Ilmiah Kajian Perencanaan Pembangunan
Vol. 6 No. 1 (2023): Pangripta Jurnal Ilmiah Kajian Perencanaan Pembangunan

PENGELOMPOKAN DAERAH DI KOTA MALANG BERDASARKAN POTENSI WILAYAH DAN SARANA PRASARANA PENUNJANG SOSIAL EKONOMI SEBAGAI DASAR PERUMUSAN KEBIJAKAN

Ramadhani, Eva Fadilah (Unknown)
Kumalasari, Ima (Unknown)
Ramadhani, Gita Zulfie (Unknown)
Sofi, Dewi Ariyanti (Unknown)
Nashihah, Durratun (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2023

Abstract

Penelitian bertujuan untuk melakukan pengelompokan Kecamatan di Kota Malang  berdasarkan potensi wilayah dan sarana prasarana penunjang sosial ekonomi menggunakan metode analisis cluster dengan metode Ward dan single linkage. Data yang digunakan dalam  penelitian ini diperoleh dari publikasi Badan Pusat Statistik Tahun 2022. Pada penelitian ini  digunakan 12 variabel yang menggambarkan potensi dan sarana prasarana yang tersedia di  Kota Malang. Hasil pengelompokan menunjukkan bahwa terdapat dua cluster. Cluster 1 terdiri  dari Kecamatan Kedungkandang dan Kecamatan Sukun, sedangkan cluster 2 terdiri dari  Kecamatan Klojen, Kecamatan Blimbing, dan Kecamatan Lowokwaru. Cluster 1 unggul  dibidang luas wilayah, banyak penduduk, produksi hortikultura, produksi peternakan, produksi  perkebunan, dan jumlah sekolah dasar. Sedangkan cluster 2 unggul di produksi perikanan,  jumlah sekolah menengah pertama dan atas, jumlah fasilitas kesehatan, jumlah koperasi, dan  jumlah hotel. Originalitas dari penelitian ini adalah penggunaan metode analisis cluster dengan  metode Ward dan single linkage dalam mengelompokkan daerah berdasarkan potensi wilayah  dan sarana-prasarana penunjang sosial-ekonomi di Kota Malang. Hasil pengelompokan dapat  digunakan sebagai dasar perumusan kebijakan untuk memanfaatkan potensi wilayah dan sarana-prasarana penunjang sosial-ekonomi di setiap cluster.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

pangripta

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

PANGRIPTA adalah Jurnal Ilmiah yang diterbitkan oleh Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Malang. Jurnal PANGRIPTA memuat artikel hasil penelitian dan karya ilmiah lainnya yang FOKUS PADA PERENCANAAN PEMBANGUNAN untuk bidang kajian ekonomi, sumber daya alam, pembangunan manusia, pembangunan ...