This study aimed to develop a learning difficulties diagnostic test instrument with three-tier multiple choice to identify misconceptions in fifth-grade elementary school students. This research uses Borg and Gall development research, which is divided into ten stages. However, in this study, it only reached stage 4. The research location was at SDN 4 Lendang Langka, Masbagik, East Lombok. The research subjects were fifth-grade students. Data collection techniques used questionnaires, observation and documentation. Test the test items using validity, reliability, and difficulty level tests. The results showed that there were two items where all students had a full understanding, and there were eight items where the majority of students experienced category misconceptions (false negatives). Misconceptions are often found in science and social studies content. Full understanding is a condition where students must have mastered the material and concepts provided well. Positive misconceptions (positive false) are conditions where the student's response is correct on the question but cannot provide the right reasons to strengthen the answer choices. Students know the correct answer without knowing why the concept is correct. Negative misconceptions (false negatives) are conditions where students put forward the right reasons for the wrong concept. The results of this study can be used as a guide for teachers to improve learning, especially in science and social studies content.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan instrumen tes diagnostik kesulitan belajar dengan three tier multiple choice untuk mengidentifikasi miskonsepsi pada siswa kelas V SD. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian pengembangan Borg and Gall yang dibagi menjadi 10 tahap. Namun, dalam penelitian ini hanya sampai di tahap 4. Lokasi penelitian di SDN 4 Lendang Langka, Masbagik, Lombok Timur. Subyek penelitian adalah siswa kelas V. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi dan dokumentasi. Uji butir soal tes menggunakan uji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran. Hasil penelitian menunjukkan terdapat 2 butir soal dimana keseluruhan siswa memiliki pemahaman penuh, dan terdapat 8 butir soal dimana mayoritas siswa mengalami miskonsepsi kategori (false negative). Miskonsepsi banyak ditemui pada muatan IPA dan IPS. Pemahaman penuh merupakan kondisi dimana siswa dianggap telah menguasai materi dan konsep yang diberikan dengan baik. Miskonsepsi positif (positive false) adalah kondisi dimana respon siswa benar pada soal tetapi tidak dapat memberikan alasan yang tepat untuk menguatkan pilihan jawabannya. Siswa mengetahui jawaban yang benar tanpa mengetahui alasan kenapa konsep tersebut benar. Miskonsespsi negartif (false negative) adalah kondisi dimana siswa mengemukakan alasan yang tepat pada konsep yang salah. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai pedoman bagi guru untuk melakukan perbaikan dalam pembelajaran khususnya pada muatan IPA dan IPS.
Copyrights © 2023