Salah satu permasalahan pendidikan di Indonesia adalah kurangnya minat siswa dalam belajar matematika. Hal ini diantaranya disebabkan oleh lingkungan belajar siswa yang tidak interaktif. Padahal, pengelolaan kelas menjadi krusial dikuasai oleh guru agar dapat memaksimalkan kualitas pembelajaran siswa di kelas. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil pengajaran guru terhadap pengelolaan kelas matematika serta dapat digunakan sebagai pedoman guru dalam merancang model pembelajaran yang dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif melalui pengambilan data yang dilakukan dengan teknik observasi dan wawancara, menggunakan instrumen lembar observasi dan pedoman wawancara. Teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan/verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengajaran guru yang telah menerapkan pendekatan teacher-centered learning dan mendukung pengelolaan kelas yang baik. Guru juga memberikan motivasi kepada siswa dan menumbuhkan antusiasme siswa dalam mengikuti pembelajaran dengan sangat baik, serta pemberian pertanyaan pancingan kepada siswa juga memberikan dampak yang positif. Oleh karena itu, hasil penelitian ini bisa berkontribusi pada keilmuan terkait pengelolaan kelas matematika yang baik dan dapat dijadikan pedoman bagi praktisi pembelajaran matematika terkait pengadopsian pembelajaran yang berpusat pada siswa.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2023