Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM
SEMNAS 2019 : PROSIDING EDISI 8

Analisis Video Tutorial Fotografi Karya Visual Movie Studio (VIMOS)

Baso Indra Wijaya Aziz (Universitas Negeri Makassar)
Irfan Arifin (Universitas Negeri Makassar)
Besse Wulandari Aziz (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2020

Abstract

Abstrak. Video Tutorial Fotografi adalah cara penyampaian materi pembelajaran melalui kekuatan sajian audio visual yang memperlihatkan langkah-langkah proses berkarya fotografi. Kelebihan video tutorial karena dapat diputar berulang kali untuk membantu pemahaman materi. Penelitian yang dilakukan pada karya Video Tutorial Fotografi Karya Visual Movie Studio ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Metode penelitian kualitatif adalah penelitian yang digunakan untuk menyelidiki, menemukan, menggambarkan, dan menjelaskan kualitas atau keistimewaan dari pengaruh sosial yang tidak dapat dijelaskan, diukur atau digambarkan melalui pendekatan kuantitatif.  Penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif dan menggunakan analisis. Proses dan makna (perspektif subjek) lebih ditonjolkan dalam penelitian kualitatif. Landasan teori menggunakan berbagai referensi terkait cara memahami film dari sudut pandang materi, teknik pengambilan gambar, pencahayaan, sinematografi, dimensi kamera terhadap objek, editing, dan elemen-elemen suara. Untuk memecahkan masalah tentang bagaimana dapat mengetahui substansi materi fotografi dan gaya penyajian video tutorial karya Vimos, maka secara rinci dapat dilakukan analisa mendalam terkait karya video tutorial Visual Movie Studio ini dilakukan dengan memperhatikan unsur naratif dan unsur sinematik. Selain itu landasan teori ini juga bermanfaat untuk memberikan gambaran umum tentang rumusan masalah penelitian dan sebagai bahan instrumen pembahasan hasil penelitian. Kata kunci: video tutorial fotografi, unsur naratif, unsur sinematik. 

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

semnaslemlit

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Dentistry Economics, Econometrics & Finance Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Materials Science & Nanotechnology Mathematics Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Other

Description

Perguruan tinggi seharusnya terpanggil untuk menjawab tantangan-tantangan di atas melalui pelaksanaan darma ketiga pengabdian pada masyarakat, dan panggilan tersebut sejauh ini sudah banyak dilakukan namun program-program yang betul-betul pokus pada sasaran masih perlu diperbaiki, terutama ...