Kegiatan pembinaan olimpiade matematika dilaksanakan di SMP Negeri 4 Kota Sungai Penuh. Kegiatan ini diikuti oleh siswa yang memiliki minat dan potensi di bidang matematika. Pembinaan dilakukan selama 3 kali pertemuan. Kegiatan pembinaan ini terangkum dalam 3 tahapan yaitu pre test, treatment, dan post test. Metode pelaksanaan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan metode ceramah, diskusi, presentasi. Pada hasil post test yang diberikan, menunjukkan bahwa 7 orang siswa memperoleh nilai 10-20. Hal tersebut dikarenakan beberapa siswa tidak mengikuti proses pembinaan secara keseluruhan.
Copyrights © 2023