Al-Riwayah : Jurnal Kependidikan
Vol 15 No 1 (2023): Al-Riwayah: Jurnal Kependidikan

Evaluasi Program Leadership Curriculum Menggunakan Model Cipp Di Sdit Ar-Rahmah Makassar

Sitti Mania (UIN Alauddin Makassar)
Dewi Saputri. S (UIN Alauddin Makassar)
Muh. Ilyas Ismail (UIN Alauddin Makassar)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi Leadership Curriculum di SDIT Ar-Rahmah Makassar dengan menggunakan model CIPP (Context, Input, Process, and Product). Jenis penelitian ini ialah penelitian evaluasi dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil peneltian menunjukkan bahwa dari aspek kontekstualnya, Leadership Curriculum dibuat karena dunia di masa yang akan datang membutuhkan karakter-karakter positif, yaitu inovatif, problem solving, dan kolaboratif. Leadership Curriculum mencerminkan visi-misi SDIT Ar-Rahmah Makassar. Adapun tujuan Leadership Curriculum adalah membentuk pemimpin muda yang berintelektual, berakhlak mahmudah, dan religius. Dari segi inputnya, terlihat jelas bahwa beberapa perbaikan dibutuhkan pada bagian tertentu, terutama pada sarana prasarana berupa fasilitas perencanaan pembelajaran, fasilitas pelaksanaan pembelajaran, dan fasilitas evaluasi pembelajaran. Dalam prosesnya, disarankan bahwa program kegiatan peserta didik dipersingkat dan diperdalam programnya, sehingga guru tidak kewalahan. Terakhir, dalam hal produknya bahwa pelaksanaan Leadership Curcicculum sudah mampu menampakkan perubahan karakter pada diri sendiri.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Al-Riwayah

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Other

Description

Al Riwayah: Journal of Education focuses on educational sciences with qualitative and quantitative approaches. This journal aims to accommodate research from students, lecturers, practitioners and professionals in the field of scientific ...