Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja SDM PT. Barito Prima Kalimantan tengah baik secara langsung masupun tidak langsung. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang bekerja di PT.Borneo Prima sebanyak 250 orang. Sampel yang digunakan adalah pegawai dengan jumlah 73 responden, dan teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling. Sumber data yang digunakan data primer, dengan metode pengumpulan data kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi dan uji validitas. Hasil analisis penelitian diperoleh motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja SDM, dan disiplin kerja dan signifikan terhadap kinerja SDM.
Copyrights © 2023