Ilmu fisika merupakan salah satu pelajaran yang dianggap sangat abstrak, sehingga sangat diperlukan media pembelajaran sebagai penunjang dalam pembelajaran fisika. Sebagai salah satu media pembelajaran yang dapat digunakan yaitu e-learning. E-Learning merupakan sebuah pendekatan dari pembelajaran elektronik yaitu sebuah proses pembelajaran yang penyampaian materinya melalui diskusi, ujian dan lain-lain. Penelitian ini membahas tentang efektivitas e-learning sebagai media pembelajaran fisika di SMA Nasional Malang. Dalam penelitian ini, metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Data diperoleh melalui pengisian kuesioner oleh 41 siswa SMA dengan peminatan IPA. Berdasarkan hasil penelitian, sebanyak 78,6% siswa telah menggunakan e-learning sebagai media pembelajaran fisika. Mayoritas siswa (59,9%) mengakses platform e-learning hanya sekali dalam seminggu. Siswa menyatakan bahwa e-learning cukup membantu (59,1%) dalam pemahaman konsep fisika, dan kualitas konten pembelajaran fisika di e-learning dinilai baik oleh 52,3% siswa. Interaksi antara guru dan siswa dalam e-learning dianggap cukup memadai oleh 69,8% siswa. Penggunaan multimedia (video, gambar, animasi) dalam e-learning dinilai membantu pemahaman konsep fisika oleh sebagian besar siswa (47,6% cukup baik, 35,7% sangat membantu). Siswa juga menganggap e-learning cukup fleksibel dalam waktu belajar (68,3%) dan memberikan kesempatan untuk latihan dan pengulangan materi fisika (65,1%). Selain itu, sebagian siswa (44,2%) menyatakan bahwa e-learning membantu meningkatkan motivasi dalam belajar fisika.
Copyrights © 2023