Amal Ilmiah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Edisi Mei 2023

Pelatihan Rekonstruksi Pembelajaran Melalui Penerapan Model REACT

Busnawir (Unknown)
Zamsir (Unknown)
Kodirun (Unknown)
Fahyuddin (Unknown)
Arisona (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Pelatihan Rekonstruksi Pembelajaran Matematika dan IPA Melalui Penerapan Model REACT (Relating, Experiencing, Applying, Cooperating, and Transferring) bagi Guru SMP Negeri 9 Kendari bertujuan untuk: (1) memberikan pengetahuan dan pengalaman kepada peserta pelatihan tentang rekonstruksi pembelajaran yang berorientasi kepada peserta didik sebagai pusat pembelajaran (students as learning centers); (2) meningkatkan keterampilan peserta pelatihan dalam menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) berbasis model REACT; (3) meningkatkan keterampilan peserta pelatihan dalam menerapkan model REACT pada pembelajaran matematika dan IPA. Khalayak sasaran kegiatan pelatihan ini adalah guru SMP Negeri 9 Kendari yang berjumlah 24 orang yang terdiri dari 14 guru matematika dan 10 guru IPA. Metode  yang  digunakan  adalah:  ceramah,  presentasi, diskusi, dan penugasan. Hasil kegiatan ini adalah tersusunnya RPP yang didesain menggunakan model REACT untuk pembelajaran matematika dan pembelajaran IPA, yang dapat diimplementasikan dalam pembelajaran oleh guru matematika dan guru IPA di SMP Negeri 9 Kendari.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Education

Description

Amal Ilmiah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat memiliki Online ISSN: 2714-5778 dan Print ISSN : 2746-4733 dengan DOI: 10.36709/amalilmiah Artikel yang dapat dipertimbangkan untuk dimuat dalam jurnal ini adalah hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang sesuai dengan focus dan ...