Conference on Community Engagement Project (Concept)
Vol 1 No 1 (2021): Conference on Community Engagement Project

Memberikan Pelatihan Membuat Laporan Keuangan Kepada Staff Keuangan UD Uni Timber

Muhammad Donal Mon (Universitas Internasional Batam)
Stephanie Mulyadi (Universitas Internasional Batam)



Article Info

Publish Date
04 May 2021

Abstract

UD Uni Timber menggunakan jasa pihak ketiga untuk membuat laporan keuangannya selama 19 tahun berdiri. Hal tersebut dapat mengakibatkan kerugian jika ada kecurangan atau kesalahan dari pihak ketiga dan tidak ada pihak perusahaan yang bertanggung jawab atas hal itu karena karyawan tidak mengerti bagaimana format laporan keuangan yang sesungguhnya. Oleh karena itu penulis melakukan pelatihan cara membuat laporan keuangan dengan benar untuk membantu mengembangkan kompetensi staff keuangan. Pelatihan dilakukan dengan melaksanakan pre-test untuk mengukur kemampuan staf keuangan kemudian dilakukan penjelasan dan simulasi praktik pembuatan laporan keuangan dan proses akuntansi dari suatu kasus mulai dari pencatatan sampai dengan penyusunan laporan keuangan. Hasil dari pelatihan adalah hasil post test yang dapat diisi oleh staf keuangan setelah pelatihan sehingga dapat membuktikan bahwa staff keuangan telah memahami pengetahuan dasar tentang cara untuk membuat laporan keuangan. Untuk PkM selanjutnya, direkomendasikan untuk membuat jadwal yang efektif untuk semua peserta dan dibutuhkan bantuan yang berlanjut untuk memastikan manajemen keuangan dan prosedur akuntansi dapat dilaksanakan dengan benar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

concept

Publisher

Subject

Arts Decision Sciences, Operations Research & Management Education Other

Description

Conference on Community Engagement Project -Community service is one of pillars in Three Pillars of Higher Education. Community service is the implementation of practice of science, technology, and arts to the society institutionally through research methodology as the implementation of Three ...