Jurna Beta Kimia
Vol 3 No 1 (2023): Volume 3, Nomor 1: Mei 2023

Peningkatan Motivasi dan Hasil Belajar Melalui Pembelajaran Problem Based Learning Terintegrasi Permainan Matcges Pada Materi Elektrokimia Kelas XI-IPA

Islamiyah, Kafita Krisnatul (Unknown)
Muntholib, Muntholib (Unknown)
Purwaningtyas, Diah (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jul 2023

Abstract

Penelitian tindakan kelas (PTK) ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajaryang berdampak pada peningkatan hasil belajar peserta didik melalui implemnetasi pembelajaran Problem based Learning Terintegrasi Permaninan Matcges (Matching card Games-Siapa Tepat Siapa Cepat). Kegiatan penelitian dilakukan selama 2 siklus, yakni siklus I pada materi Sel Volta sebanyak 3 pertemuan, dan siklus II pada materi Korosi sebanyak 2 pertemuan. Subjek penelitian sebanyak 34 peserta didik kelas XI Mipa-6. Teknik pengambilan data dilakukan melalui pemberian angket/kuisioner kepada peserta didik yang diberikan sebelum dan setelah pembelajaran sedangkan hasil belajar diperoleh melalui hasi pretes dan postes peserta didik secara mandiri. Teknik analisis data pada penelitian ini yakni deskripsi kualitatif. Kesimpulan dari hasil PTK yakni implementasi pembelajaran Problem based Learning terintegrasi Permainan Matcges (Matching Card games-Siapa Tepat Siapa Cepat) dapat meningkatkan motivasi belajar yang berdampak pada peningkatan hasil belajar peserta didik pada materi elektrokimia (Sel Volta dan Korosi), ditunjukkan dari hasil persentase rerata motivasi belajar sebelum perlakuan (kegiatan PTK) sebesar 54,23% menjadi 73,52% (siklus I) dan 93,20% (siklus II). Pada persentase rerata hasil belajar mengalami peningkatan dari sebelum perlakuan (kegiatan PTK) sebesar 54,15% menjadi 79,41% (siklus I) dan 94,12% (siklus II).

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jbk

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Education

Description

Jurnal Beta Kimia (JBK) dengan e-ISSN: 2807-7938 (online) dan p-ISSN: 2807-7962 (print) adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Kimia FKIP Universitas Nusa Cendana. Jurnal ini dengan frekuensi terbitan 2 (dua) kali setahun yaitu pada bulan Mei dan November. Jurnal ini berfokus ...