Dharmas Education Journal (DE_Journal)
Vol 4 No 2 (2023): DE_Journal

PENGARUH MODEL PROJECT BASED LEARNING (PjBL) TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 02 KOTO BARU

Putri, Suci Rahma (Unknown)
Hader, Antik Estika (Unknown)
Putri, Azaria (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena rendahnya kemampuan siswa dalam memahami konsep matematikanya. Upaya mengatasi permasalahan tersebut membutuhkan model Project Based Learning (PjBL). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana model PjBL akan mempengaruhi pencapaian kemampuan pemahaman konsep matematis siswa. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen dengan post test only control group design.Seluruh siswa Kelas VII SMP Negeri 02 Koto Baru menjadi  populasi dalam penelitian ini. Dalam penelitian ini sampel diambil secara purposive sampling dengan 26 orang kelas VII A dan 27 orang kelas VII B. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan melakukan post test berupa tes tertulis dengan jumlah soal esai sebanyak 6 soal. Berdasarkan hasil uji kondisional untuk kedua kelas, distribusinya cenderung normal. Hasil uji-t (independent sample t-test) menghasilkan nilai sig (two-tailed) = 0,000 < 0,05 H0 ditolak artinya ada pengaruh model PjBL terhadap kemampuan pemahaman konsep matematis siswa kelas VII. Namun, indikator 1, 2, 3, 5, dan 7 model PjBL tidak ada pengaruh terhadap pemahaman konsep matematika siswa,   indikator  4 dan 6 model PjBL ada pengaruh terhadap pemahaman konsep matematika siswa

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

de_journal

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Public Health Other

Description

DE_JOURNAL (Dharmas Education Journal) merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Dharmas Indonesia, dan sebagai sarana publikasi hasil penelitian serta berbagi perkembangan ilmu tentang pendidikan. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah ...