Di abad 21 atau yang lebih dikenal dengan era digital perkembangan teknologi yang semakin pesat berdampak pada perkembangan dunia pendidikan. Hal ini juga tidak lepas dari adanya tantangan guru di era digital yang semakin kompleks dan berat. Kemampuan guru pada era digital harus bisa lebih upgrade dalam penggunaan teknologi dibandingkan peserta didiknya. Sebab, penggunaan teknologi dalam penerapan pembelajaran sangat berguna untuk menunjang pembelajaran yang berkualitas. Di era digital saat ini membutuhkan figure guru yang mampu menghadapi tantangan teknologi dalam pendidikan. Tantangan pendidikan dalam era ini adalah bagaimana mempersiapkan guru yang mampu memanfaatkan teknologi dan meningkatkan kemampuan serta skill yang dimiliki guru dalam menggunakan peralatan teknologi terkini untuk mencapai tujuan pendidikan saat ini. Karena itu, guru sebagai salah satu stakeholder pendidikan mempunyai peran yang sangat penting dalam proses pembelajaran di era digital
Copyrights © 2023