Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 7 No. 5 (2023): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat

The Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga Memanfaatkan Lahan Pekarangan Rumah Dalam Program Ketahanan Pangan: Empowering Housewives To Use Home Yard Land In Food Ssecurity Program

Tharmizi Hakim (universitas pembangunan panca budi)
Sulardi (Universitas Pembangunan Panca Budi)
Harianto (Universitas Pembangunan Panca Budi)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2023

Abstract

Masa pandemi Covid-19 mewajibkan mayarakat tetap tinggal dan berkegiatan dirumah dengan membatasi interaksi diluar sehingga berdampak terjadinya pemutusan hubungan kerja dan hal ini menjadi permasalahan besar bagi keluarga karena masa pandemi yang lama sedangkan kebutuhan pangan setiap hari harus tercukupi. Dalam hal memenuhi kebutuhan pangan rumah tangga dapat memanfaatkan lahan pekarangan rumah yang belum dikelola secara maksimal, nilai ekonomis dan produktif yang masih rendah. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan memberdayakan ibu rumah tangga yang berada di desa Minta Kasih dengan pelatihan dan praktek budidaya tanaman sayuran, buah yang berumur pendek serta dapat meningkatkan nilai tambah halaman pekarangan rumah sehingga kebutuhan pangan keluarga tercukupi. Pelaksanaan kegiatan pengabdian pemberdayaan ibu rumah tangga dilakukan dengan metode ceramah, diskusi dan demonstrasi. Dampak dari program ini menghasilkan perubahan, wawasan dan pengetahuan para ibu rumah tangga dalam Teknik budidaya tanaman sayuran dan buah berumur pendek dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah sehingga memberikan solusi dari permasalahan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

dinamisia

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

Focus and Scope of Jurnal Dinamisia is a National Journal based on the results of Community Service Activities in Applied Science and Social ...