Tujuan penelitian ini adalah mengetahui peran pendidikan dalam mengatasi hambatan psikologis pada proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Terpadu Nurul Qodiri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah adalah metode penelitian kualitatif lapangan. Alat pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik penjamin keabsahan data menggunakan triangulasi dan teknik analisis data menggunakan reduksi data, data display, dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hambatan psikologis peserta didik dalam proses pembelajaran terjadi dikarenakan beberapa faktor yang mempengaruhi proses belajar yaitu kecerdasan peserta didik, ketidak adanya minat peserta didik yang berpengaruh pada kegiatan aktivitas belajar, jika tidak ada motivasi hal ini akan mengganggu keefektifan dalam kegiatan belajar, sikap peserta didik tidak akan menjadi hambatan dalam proses belajar. Kata Kunci: Peran Pendidik, Hambatan Psikologis, Pendidikan Agama Islam
Copyrights © 2022