Jurnal Pengembangan Profesi Pendidik Indonesia
Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Pengembangan Profesi Pendidik Indonesia

PERSPEKTIF AKSIOLOGI TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA

Etika Sari (Magister Teknologi Pendidikan Universitas Lampung)
Sudjarwo Sudjarwo (Universitas Lampung)
Muhammad Nurwahidin (Universitas Lampung)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2023

Abstract

Motivasi dapat dimaknai sebagai keinginan atau dorongan yang kuat bagi seseorang untuk memenuhi rasa keingintahuan atau berbuat sesuatu bagi dirinya. Sedangkan belajar merupakan suatu kegiatan manusia melakukan perubahan untuk memperbaiki kualitas hidupnya, dari tidak mengetahui suatu hal menjadi tahu dan dapat menggunakan pengetahuan baru itu untuk memenuhi kepentingannya. Maka dari itu, motivasi belajar dinyatakan sebagai suatu bentuk dorongan internal dari pembelajar untuk melakukan perubahan pada hidupnya. Penelitian ini bertujuan untuk memahami motivasi belajar siswa dan juga melihat hakikatnya dalam pandangan aksiologi sebagai salah satu cabang ilmu filasafat. Penelitian ini berbentuk penelitian kajian literatur. Sumber literatur diambil dari data untuk periode 10 tahun terakhir. Berdasarkan hasil analisis literatur ditemukan kesimpulan bahwa motivasi mempunyai peranan penting dalam perkembangan proses belajar dan juga hasil belajar siswa. Dilihat dari jenisnya, motivasi terdiri dari motivasi instrinsik dan ekstrinsik. Sementara dalam perspektif aksiologi motivasi dapat dilihat dari sisi subyektivisme dan obyekstivisme nilai manfaatnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPPPI

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Pengembangan Profesi Pendidik Indonesia or the Indonesian Educator Professional Development Journal is a forum for information and publication of research results and literature reviews for lecturers, teachers, and students. This journal is published by the Teacher Professional Education ...