Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI)
Vol. 1 No. 2 (2024): Januari

MEMBANGUN KUALITAS PENDIDIKAN:HUBUNGAN ANTARA KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU PAK DENGAN PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA

Bancin, Wesli Edrianto (Unknown)
Naibaho, Dorlan (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Dec 2023

Abstract

Pendidikan yang berkualitas tidak hanya dinilai dari aspek akademis saja,tetapi karakter juga merupakan salah satu hal yang tidak kalah penting dan perlu diperhatikan.Kepribadian guru PAK memiliki pengaruh dalam pembentukan karakter peserta didik.Pembentukan karakter sangat diperlukan untuk peningkatan kualitas pendidikan.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan yang mungkin terjadi antara kompetensi kepribadian guru Pendidikan Agama Kristen dan pembentukan karakter siswa dalam konteks pendidikan modern.Penelitian ini menggunakan metode kualitatatif deskriptif .Penelitian ini memberikan kontribusi pada pemahaman kita tentang peran kunci kompetensi kepribadian guru Pendidikan Agama Kristen dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang mendukung tidak hanya aspek akademis saja tetapi juga pembentukan karakter siswa.Penelitian ini dapat membantu pengembangan program pelatihan guru PAK yang lebih berfokus pada aspek kepribadian,sehingga dapat lebih efektif membentuk karakter dan meningkatkan hasil belajar siswa dalam era pendidikan modern.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jppi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia (JPPI) adalah jurnal peer-review akses terbuka, yang diterbitkan oleh Publikasi Inspirasi Indonesia. Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia adalah platform bagi para peneliti, akademisi, profesional, praktisi, dan mahasiswa untuk menyebarkan dan berbagi ...