PROSIDING SEMINAR NASIONAL DAN INTERNASIONAL HIMPUNAN SARJANA-KESUSASTRAAN INDONESIA
2023: THE 31st HISKI INTERNATIONAL CONFERENCE ON LITERARY LITERACY AND LOCAL WISDOM (JUNI 2023)

CINTA TANAH AIR SEBAGAI MANIFESTASI NILAI KEBANGSAAN PADA NOVEL LINGKAR TANAH LINGKAR AIR KARYA AHMAD TOHARI

Teguh Prakoso (FKIP - Universitas Terbuka)
Venus Khasanah (FBS - Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
09 Jul 2023

Abstract

Saat ini, diskusi tentang nilai kebangsaan menjadi penting. Kondisi ini dipicu munculnya paham intoleransi oleh kelompok yang menganggap dirinya eksklusif dan paling benar. Dalam konteks yang demikian, cinta tanah air sebagai manisfestasi nilai kebangsaan pada novel Lingkar Tanah Lingkar Air (selanjutnya disebut LTLA) adalah hal yang penting untuk disampaikan. Dalam novel tersebut, Ahmad Tohari berhasil mengemas pesan nasionalisme yang harus selalu dirajut dalam perspektif Islam. Metode yang digunakan dalam penyusunan artikel ini adalah strukturalisme genetik. Sementara itu, pendekatan yang digunakan adalah sosiologi sastra. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pesan yang ingin disampaikan dalam kontekstualisasi Islam sebagai perwujudan cinta tanah air. Pesan ini diwujudnyatakan pada pemikiran-pemikiran Kyai Ngumar tentang toleransi. Selain hal tersebut, pandangan dunia pengarang yang terbangun menunjukkan bahwa harmonisasi dan keselarasan hidup menjadi pondasi pemikiran yang harusnya menjadi tuntunan kehidupan di Indonesia hingga saat ini. Inilah nilai kebangsaan yang menjadi kunci tatanan hidup dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

prosiding

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Prosiding Seminar Nasional dan Internasional Himpunan Sarjana-Kesusastaan Indonesia terbit satu kali setahun sejak November 2020 merupakan forum bagi dosen, peneliti, dan mahasiswa dalam bidang ilmu pendidikan bahasa, sastra, seni, dan budaya. Redaksi menerima artikel dan laporan penelitian mengenai ...