Renjana Pendidikan Dasar
Vol 4 No 2 (2024): Edisi Mei 2024

PENINGKATAN HASIL BELAJAR GEOMETRI DAN ARITMATIKA SOSIAL SISWA KELAS V MENGGUNAKAN MEDIA AUGMENTED REALITY

Hidayatul Hadi (Unknown)
Zuriah (Unknown)
Dea Zahrani (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dampak penggunaan media Augmented Reality (AR) dalam meningkatkan hasil belajar numerasi siswa kelas 5 di SDN 44 Ampenan. Metode penelitian yang digunakan adalah Teacher Action Research dengan partisipan sebanyak 28 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui asesmen diagnostik numerasi dan analisis level numerasi siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dalam partisipasi siswa, khususnya pada kelompok Lanjut, sementara kelompok Cakap dan Pemula Dasar menunjukkan perubahan yang bervariasi. Selain itu, terdapat peningkatan level numerasi pada sebagian besar siswa. Implikasi positif dari penerapan AR dalam pembelajaran matematika di sekolah dasar dapat dilihat dari respons siswa yang lebih aktif dan pemahaman materi yang lebih baik. Kesimpulannya, penggunaan media AR efektif dalam meningkatkan hasil belajar numerasi siswa kelas 5, namun perlu perhatian terhadap variasi respon siswa di berbagai tingkatan kemampuan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

renjana

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Renjana Pendidikan Dasar merupakan wadah publikasi artikel-artikel hasil penelitian mahasiswa dan kajian studi literatur dalam bidang pendidikan dasar. Bidang pendidikan dasar ini mencakup model pembelajaran pendidikan dasar, evaluasi pembelajaran pada pendidikan dasar, strategi pembelajaran, media ...