Jurnal Inovasi Global
Vol. 2 No. 2 (2024): Jurnal Inovasi Global

Analisis Kestabilan Lereng Penambangan Ex Disposal Cv Gudang Hitam Prima Kecamatan Sanga Sanga Kabupaten Kutai Kartanegara

Shalizam, Shalizam (Unknown)
Trides, Tommy (Unknown)
Juvensius Pontus, Albertus (Unknown)
Oktaviani, Revia (Unknown)
Winarno, Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2024

Abstract

Kegiatan penambangan terbuka tidak lepas dari lereng tambang. Lereng tambang tidak lepas dari faktor keamanan. Untuk menentukan faktor keamanan digunakan metode kesetimbangan batas yaitu Morgenstern-Price dengan simulasi Monte-Carlo dengan dua kondisi, yaitu statis dan dinamis. Dari 3 section yang telah di analisis didapatkan 2 section yang tidak aman, yaitu pada section A-A’ dengan nilai FK pada kondisi statis untuk lereng utara sebesar 0,599 dengan PK 83,1% dan dalam kondisi dinamis FK sebesar 0,360 dengan nilai PK 93,1%, lereng selatan dengan nilai FK dalam kondisi statis sebesar 1,29 dengan PK 35,4% dan kondisi dinamis FK 0,662 dengan PK 76,5%. Section E-E’ pada lereng sisi utara didapatkan FK kondisi statis 1,3 dengan nilai PK 12,9% dan dalam kondisi dinamis dengan nilai FK 1,2 dan nilai PK 26,1%. Dari hasil analisis tersebut kemudian dilakukan redesign goemetri lereng agar mendapatkan lereng yang stabil. Hasil redesign geometri setelah dilakukan simulasi, didapatkan geometri lereng overall sisi selatan yang stabil dengan tinggi lereng overall 88 m, sudut overall 40° dengan FK statis 1,8 dengan PK 0,1% dan FK dinamis 1,8 dengan PK 0,0%. dan lereng sisi utara dengan tinggi overall 118 m dengan sudut overall 35° dengan FK statis 1,5 dengan PK 0,4% dan FK dinamis 2,0 dengan PK 0,3%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

rv

Publisher

Subject

Astronomy Education Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Inovasi Global is an national /scientific journal, double-blind peer-reviewed, open acces journal published monthly by CV Riviera Publishing. Jurnal Inovasi Global provides a means for ongoing discussion of relevant issues that fall within the focus and scope of the journal that can be ...