DEIKTIS: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra
Vol. 4 No. 3 (2024)

Pengaruh Penerapan Model pembelajaran Berbasis Proyek terhadap Motivasi dan Keterampilan Menulis Teks Pidato Siswa Kelas VIII SMP Tri Dharma Makassar

Saiful Saiful (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Haslinda Haslinda (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Rosmini Rosmini (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2024

Abstract

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Motivasi Dan Keterampilan Menulis Teks Pidato Siswa Kelas VIII SMP Tri Dharma Makassar. Masalah utama dari penelitian ini yaitu siswa kurang aktif dalam proses pembelajaran dan rendahnya hasil belajar Menulis Teks Pidato Siswa kelas VIII SMP Tri Dharma Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran berbasis proyek terhadap motivasi dan dan keterampilan menulis teks pidato pada siswa kelas VIII SMP Tri Dharma Makassar. Jenis penelitian ini adalah penelitian pre eksperimen dengan desain penelitian yakni One Group Pretest-Posttest Desaign. Sampel yang digunakan adalah siswa kelas VIII dengan jumlah 33 siswa, menggunakan teknik simple random sampling. Instrumen yang digunakan adalah tes pada data hasil belajar menulis teks pidato, lembar observasi aktivitas siswa, angket respon siswa dan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran berbasis proyek. Berdasarkan analisis statistik deskriptif dan inferensial, dengan hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran berbasis proyek terhadap motivasi siswa dengan rata-rata persentase keaktian siswa adalah 74%. 2). Terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran problem based learning terhadap hasil belajar dengan adanya peningkatan hasil belajar matematika siswa berada dalam kategori tinggi berdasarkan hasil perhitungan nilai rata-rata gain ternormalisasi siswa sebesar 0,8056 atau 80,56%. 3). Respon siswa terhadap pembelajaran teks pidato dengan penerapan model pembelajaran berbasis proyek mencapai 84% yakni respon yang baik atau positif.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

deiktis

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

DEIKTIS: Journal of Language and Literature Education is an academic journal published in April, August and December by the Indonesian Muslim Lecturer Association. This journal presents scientific articles on Learning, Education, Literature, Linguistics, ...