Amal Ilmiah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi November 2023

Pemanfaatan Media Interaktif berbasis Augmented Reality dengan Assemblr EDU Sebagai Pendukung Pembelajaran Online

Salim (Universitas Halu Oleo)
Abdin (Universitas Halu Oleo)
Kasman (Universitas Halu Oleo)
Nurhayati (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Guru pada sekolah mitra belum cukup mempunyai wawasan dan pengetahun untuk melaksanakan pembelajaran online dengan memanfaatkan media Augmented Reality, belum terbiasa melakukan pengembangan inovasi pembelajaran berbasis elektronik dalam kelas maya. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan penggunaan pembelajaran online pada sekolah mitra melalui pemanfaatan media interaktif berbasis Augmented Reality dengan Assemblr EDU. Target khusus yang ingin dicapai dari pelaksanaan kegiatan ini adalah guru dapat menggunakan aplikasi Media Interaktif berbasis Augmented Reality dengan Assemblr EDU. Metode yang digunakan selama proses kegiatan ini meliputi: (1) metode ceramah untuk memberikan penjelasan langsung penggunaan aplikasi Augmented Reality dengan Assemblr EDU, (2) metode diskusi untuk curah pendapat antara peserta dengan tim pengabdian pada hal-hal yang dianggap sulit, (3) metode praktek untuk memberikan kesempatan kepada peserta mempraktekan materi pelatihan yang diperoleh. Hasil kegiatan pengabdian ini menunjukkan (a) guru pada sekolah mitra dengan baik dapat mengenal semua fitur pada aplikasi Assemblr EDU; (b) guru pada sekolah mitra dengan baik dapat menggunakan aplikasi Assemblr EDU dalam membuat media interaktif berbasis Augmented Reality.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Education

Description

Amal Ilmiah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat memiliki Online ISSN: 2714-5778 dan Print ISSN : 2746-4733 dengan DOI: 10.36709/amalilmiah Artikel yang dapat dipertimbangkan untuk dimuat dalam jurnal ini adalah hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang sesuai dengan focus dan ...