Jurnal Tata Kota dan Daerah
Vol. 16 No. 1 (2024): Jurnal Tata Kota dan Daerah

SKENARIO PENGEMBANGAN SEKTOR KEPARIWISATAAN BROMO-TENGGER-SEMERU

Adrianto, Dimas Wisnu (Unknown)
Nisa, Hikmatun (Unknown)
Maulana , Fajar Hasri (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2024

Abstract

Penetapan Taman Nasional Bromo-Tengger Semeru (TNBTS) sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) menuntut perlunya perencanaan sektor kepariwisataan yang strategis dan terpadu. Artikel ini mempresentasikan hasil penelitian yang berfokus pada pemetaan skenario masa depan sebagai bagian dari proses perencanaan strategis TNBTS. Analisis yang memberi pondasi bagi pemetaan skenario mencakup analisis potensi dan permasalahan terhadap dimensi serta komponen kepariwisataan. Hasil penelitian memberikan pemahaman komprehensif tentang potensi dan masalah TNBTS serta skenario pengembangan yang paling menguntungkan. Analisis kebutuhan lahan untuk akomodasi, fasilitas, dan permukiman juga dilakukan sebagai refleksi terhadap skenario pengembangan dengan memperhatikan ketersediaan lahan dan zona pengembangan. Hasil penelitian memberikan gambaran menyeluruh tentang kebutuhan dan ketersediaan lahan untuk pengembangan pariwisata TNBTS. Tiga skenario pengembangan dihasilkan meliputi skenario Pessimistic, Business as Usual (BAU), dan Optimistic. Dengan skenario pengembangan yang jelas, diharapkan dapat memaksimalkan potensi pariwisata TNBTS untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat, sekaligus menjaga keberlanjutan lingkungan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tatakota

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Environmental Science Social Sciences Transportation

Description

Jurnal Tata Kota dan Daerah (TAKODA) is an Indonesian journal, peer-reviewed publication of original research and review article covering new concepts, theories, methods, and techniques related to urban and regional planning. The journal will cover, but is not limited to, the following topics: Urban ...