Journal of Vocational, Informatics and Computer Education
Vol 2, No 2 (2024): Desember 2024

Skala Literasi AI terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa dalam Konteks Pendidikan Level Perguruan tinggi di Era Digital

Agusnaya, Nurrahmah (Unknown)
Nirmala, Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2024

Abstract

Dalam era digital yang terus berkembang, kecerdasan buatan (AI) telah menjadi elemen integral dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini menyoroti pentingnya literasi AI dengan pendekatan pemahaman konseptual untuk dapat diakses oleh individu dengan berbagai latar belakang studi. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami sejauh mana literasi AI mempengaruhi prestasi belajar mahasiswa di perguruan tinggi. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan rancangan cross-sectional study. Populasi dan sampel penelitian melibatkan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Makassar. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner untuk mengumpulkan data mengenai literasi AI dan prestasi belajar mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa literasi AI memiliki dampak positif terhadap prestasi belajar mahasiswa di berbagai perguruan tinggi. Mahasiswa menunjukkan kenyamanan dan motivasi yang tinggi dalam pengembangan literasi AI, yang berkontribusi pada peningkatan keterlibatan dan interaksi sosial baik dengan sesama mahasiswa maupun dosen. Penelitian ini memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengembangan literasi AI di perguruan tinggi. Temuan ini dapat menjadi dasar bagi institusi pendidikan untuk merancang strategi pengembangan literasi AI yang lebih efektif, meningkatkan kualitas pembelajaran, dan memenuhi kebutuhan mahasiswa dalam menghadapi era teknologi AI. Implementasi hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu perguruan tinggi untuk mempersiapkan mahasiswa dengan keterampilan yang relevan untuk menghadapi tuntutan dunia kerja yang semakin terkait dengan teknologi AI.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

VOICE

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Other

Description

Journal of Vocational, Informatics and Computer Education (VOICE) is a journal that publishes high-quality scientific articles in Indonesian or English in the form of research results (top priority) and or reviews in the field of computers and Informatics in the scope of vocational and early ...