JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023

Menciptakan Komunikasi Pendidikan yang Efektif di Sekolah

Hidayat, Hidayat (Unknown)
Hardianto, Hardianto (Unknown)
Lestari, Anggi Viona (Unknown)
Septiani, Lusi Dwi (Unknown)
Pratiwi, Novia (Unknown)
Sandi, Reza Aria (Unknown)
Arumi, Sabella Nova (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh belum efektifnya komunikasi yang terjadi di lembaga pendidikan. Banyak ditemukan komunikasi yang terjadi hanya satu arah saja. Tulisan yang membahas secara detail komunikasi di lembaga pendidikan juga sangat terbatas. Penelitian ini menggunakan metode kajian pustaka. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan google scholar dan kata kunci komunikasi di sekolah dan komunikasi di lembaga pendidikan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui terdapat tujuh hambatan komunikasi di lembaga pendidikan. Arah komunikasi di lembaga pendidikan ada empat. Urgensi komunikasi di lembaga pendidikan dapat meningkatkan kinerja dan loyalitas. Terdapat sepuluh strategi dalam komunikasi di lembaga pendidikan. Disarankan agar kepala sekolah mengambil peran dalam mengefektifkan komunikasi dengan selalu terbuka dalam berkomunikasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...