Penelitian ini beranjak dari fenomena terdapat remaja di jorong subarang memang sangatlah kurang memahami arti kebersihan lingkungan, walaupun di adakan dengan bersosialisasi dengan gotong royong bersama tetapi remaja masih ada juga kurang memperhatikan tentang kebersihan tersebut. Adapun rumusan masalah pada penelitian ini adalah apakah teknik bimbingan kelompok memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pemahaman remaja dalam menjaga kebersihan lingkungan di Jorong Subarang. Adapun tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah diberikan strategi bimbingan kelompok terhadap pemahaman remaja dalam menjaga kebersihan lingkungan di Jorong Subarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian Pre Eksperimen model One Group Pretest Posttest Design, populasi adalah Remaja di Jorong Subarang sedangkan sampel penelitian adalah 10 orang remaja yang terindekasi masalah pemahaman dalam menjaga kebersihan lingkungan berdasarkan teknik purposive sampling dan hasil pretest. Instrumen pengumpulan data adalah skala likert. Teknik analisis data menggunakan uji wilcoxon, sedangkan persyaratan analisis data menggunakan uji hipotesis menggunakan SPSS versi 26. Teknik analisis data menggunakan uji Wilcoxon menunjukkan nilai z sebesar -2,805 dengan nilai sig. P-value sebesar 0,005< ? (? = 0,05) yang artinya Ha diterima dan Ho ditolak. Dari hasil perhitungan uji Wilcoxon dapat disimpulkan bahwa bimbingan kelompok dapat menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan pemahaman remaja dalam menjaga kebersihan lingkungan di Jorong Subarang.
Copyrights © 2024