Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model CIRC terhadap hasil belajar siswa pada Tema berbagai pekerjaan kelas IV SD Swasta Methodist-6. Jenis penelitian ini penelitian kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan desain nonequivalent control group. Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas IV SD Swasta Methodist-6 berjumlah 100 siswa. Sampel yang digunakan adalah kelas IVA (34 siswa eksperimen) dan IVC (34 siswa kelas kontrol). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh bahwa terdapat pengaruh Model CIRC terhadap hasil belajar siswa pada Tema berbagai pekerjaan kelas IV SD Swasta Methodist-6. Hal ini terlihat dari perbedaan nilai rata-rata posttest kelas Eksperimen yaitu 78,9 dan kelas kontrol 62,6. Hal ini terbukti dari hasil nilai signifikan hipotesis yaitu 0,05 atau thitung < ttabel, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan signifikan antara hasil posttest kelas eksperimen yang menggunakan Model CIRC dan kelas Kontrol yang menggunakan model konvensional.
Copyrights © 2024