Pembelajaran berbasis HOTS merupakan pembelajaran yang mengembangkan keterampilan berpikir kritis. Mengembangkan pemikiran kritis menuntut latihan, menemukan pola, menyusun penjelasan, membuat hipotesis, melakukan generalisasi, dan mendokumentasikan temuan-temuan dengan bukti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui inovasi pembelajaran yang dilakukan yaitu dengan menerapkan pembelajaran berbasis HOTS berdampak pada meningkatkan minat dan semangat belajar para peserta didik di kelas. Data tersebut kemudian dianalisis menggunakan metode fenomenologi yang hasilnya berasal dari wawancara dengan guru-guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi yang dapat dilakukan guru dalam meningkatkan berpikir kritis siswa yaitu refleksi pembelajaran, dan penerapan pembelajaran HOTS yang baik dapat memengaruhi keaktifan siswa dan hasil belajar siswa. Pembelajaran berbasis HOTS dilakukan guna untuk meningkatkan kualitas pola fikir peserta didik supaya lebih kritis dalam berfikir, mampu menyelesaikan suatu permasalahan mulai dari yang rendah sampai yang sulit, mendorong siswa agar mengemukakan pendapat yang dimiliki dan masih banyak lagi manfaat dari inovasi pembelajaran berbasis HOTS. Peran guru ialah sebagai pendamping peserta didik supaya kemampuan berfikir kritis peserta didik dapat terarahkan sesuai dengan proses belajar mengajar yang berlangsung.
Copyrights © 2024