Jurnal Bahasa Asing
Vol. 16 No. 2 (2023): Jurnal Bahasa Asing

Ideologi Sastra dalam Kumpulan Cerpen Yume Juuya Karya Natsume Souseki

Arianto, Anggiarini (Unknown)
Pribadi, Rendy (Unknown)
Isnaini, Siti Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan ideologi sastra dalam kumpulan cerita pendek karya Natsume Souseki yang berjudul Yuume Juuya. Dalam Konteks kesusastraan Jepang, ideologi sastra dipahami sebagai konsep pemikiran atau pandangan orang Jepang yang memberikan suatu warna dalam karya sastra sehingga dapat dinikmati keindahannya. Hara Toyoji memaparkan 9 kategori ideologi sastra Jepang, yaitu Masuraoburi dan Taoyameburi, Yugen dan Ushin, Mono no Aware, Okashi, Mujo, Wabi dan Sabi, En dan Yoen, Iki dan tsu, Fuga dan furyu. Masing-masing kategori tersebut menggambarkan jenis keindahan yang berbeda, kerap keindahan yang digambarkan merupakan bentuk yang tidak terduga. Ideologi tersebut dianggap sebagai pusat pemahaman teori dan praktik artistik Jepang. Namun, ideologi ini sulit untuk dipahami bagi pembaca non-Jepang. Hasil penelitian menunjukkan aware merupakan ideologi yang dominan dalam karya Souseki ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jba

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jurnal Bahasa Asing adalah jurnal yang berisi pembahasan-pembahasan sebagai hasil penelitian dengan topik-topik mengenai bahasa asing serta pembelajarannya. Selain itu dapat juga mengenai masyarakat dan kebudayaan yang melatarbelakangi bahasa asing tersebut. Secara rinci fokus dan cakupannya adalah ...