Insiden penyakit diabetes mellitus semakin meningkat setiap tahunnya dengan angka kematian mencapai 1,5. Sebagian besar penderita DM tersebut bertempat tinggal di Negara dengan berpenghasilan menengah kebawah. Penyakit DM akan menimbulkan berbagai dampak seperti neuropati, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, retinopati, nefropati dan ulkus diabetikum, komplikasi ini akan terjadi apabila Kadar Glukosa Darah (KGD) tidak dapat terkontrol dengan baik. Penurunan KGD dapat dilakukan dengan salah satu etrapi ayitu terapi reiki, terapi ini dipercaya mampu meregenerasi sel beta pankreas sehingga sesitifitas tubuh terhadap pangkreas akan meningkat. Adapun tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui analisis penerapan terapi reiki dalam penurunan KGD pada pasien DM tipe 2. Desain penelitian yang digunakan adalah literature review dimana data database yang digunakan oleh penulis berupa google scholar menggunakan framework PICO, sehingga didapatkan tiga artikel (tahun 2012-2022) sesuai kriteria inklusi. Hasil literature Review ini didapatkan bahwa penerapan terapi reiki efektif menurunkan KGD pada pasien DM, sehingga diharapkan dalam menurunkan KGD pada pasien DM maka dapat dilakukan dengan pemberian terapi reiki.
Copyrights © 2024