Paulus Civil Engineering Journal
Vol. 6 No. 1 (2024): PCEJ Vol.6, No.1, March 2024

Pengaruh Parkir Pada Badan Jalan Terhadap Kinerja Ruas Jalan Yosep Latumahina

Priawan, Fandy Ardi (Unknown)
Rachman, Rais (Unknown)
Radjawane, Louise Elizabeth (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jan 2024

Abstract

Salah satu hal yang perlu diperhitungkan pada perencanaan penyediaan parkir adalah kebutuhan untuk meminimalkan gangguan akibat Parkir pada badan jalan (on street parking) terhadap arus lalu lintas.Salah satu ruas yang berada di kota Makassar yang mengalami kepadatan lalu lintas ialah di Ruas Yosep Latumahina, Dimana ruas tersebut memiliki tata guna lahan mixed land use, terdapat rumah sakit, perumahan, perkantoran, dan rumah makan yang sering dikunjungi oleh masyarakat Makassar.Untuk mengetahui pengaruh parkir badan jalan (on street parking) terhadap tingkat pelayanan jalan pada jam puncak pada Jalan Yosep Latumahina, Untuk mengetahui kinerja ruas jalan Yosep Latumahina tanpa adanya on street parking . Adapun acuan yang digunakan dalam penelitian adalah Pedoman Kapasitas Jalan Indonesia 2014 mengenai Jalan Perkotaan. Dari hasil analisis dan perhitungan kinerja jalan di jam sibuk dikarenakan adanya parking on street yang terjadi di hari Sabtu jam 20.00 – 21.00 mendapat nilai Dj 0,31 dengan nilai tingkat pelayanan jalan B, kemudian di hari Minggu pada jam sibuk di jam 11.30 – 12.30 didapatkan nilai Dj 0,29  dengan nilai tingkat peayanan jalan B, dan di hari Senin pada jam sibuk di jam 18.30 – 19.30 didapatkan nilai Dj 0,27 dengan nilai tingkat pelayanan jalan B, dan juga di hari Selasa pada jam sibuk yang terjadi di pukul 19.45 – 20.45 didapatkan nilai Dj 0,45 dengan nilai tingkat pelayanan jalan C. Dari hasil analisis dan perhitungan kinerja jalan tanpa parking on street di hari Sabtu pada jam 20.00 – 21.00 mendapat nilai Dj 0,24 dengan nilai tingkat pelayanan B, kemudian di hari Minggu tanpa adanya parking on street pada jam 11.30 – 12.30 mendapat nilai Dj 0,22 dengan nilai tingkat pelayanan B, dan di hari Senin tanpa adanya parking on street  pada jam 18.30 – 19.30 didapatkan nilai Dj 0,21 dengan nilai tingkat pelayanan B, dan juga di hari Selasa tanpa ada parking on street pada jam 19.45 – 20.45 didapatkan nilai derajat kejenuhan 0,27 dengan nilai tingkat pelayanan B.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pcej

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Transportation

Description

Paulus Civil Engineering Journal (PCEJ) is a civil engineering scientific journal publishes every four months, March, June, September, and December. The first volume of PCEJ was published in 2019 with the mission of being a pioneer in publishing information media on the development of Civil ...