Beton normal adalah suatu beton yang dengan nilai kuat tekan 15-40 MPa.penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui workability dari beton segar dengan penambahan sandblasting 10% dan variasi limbah gypsum 0%, 2%, 4%, 6% pada campuran beton. Sampel dengan bentuk silinder dengan dimensi 15cm x 30cm total 12 buah, serta balok dengan dimensi 15cm x 15cm x 60cm total 3 buah. Pada proses tes kuat tekan diperoleh angka 26,020, 24,027, 23,469 dan 21,161 Mpa. Pengujian kuat tarik belah sebesar 2,712, 2,098, 1,745, dan 1,462 Mpa. Pengujian 4,119, 3,793, 3,585, dan 3,230 MPa. Pengujian modulus elastisitas sebesar 22384, 20497, 20025, dan 19132 MPa. Hasil tersebut menunjukan bahwa limbah gypsum tidak dapat digunakan sebagai bahan campuran mutu beton.
Copyrights © 2022