Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 5 No. 3 (2024): Volume 5 No. 3 Tahun 2024

UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN BERSOSIALISASI MELALUI PELATIHAN PUBLIC SPEAKING PADA PEMUDA KARANG TARUNA DESA RUKAM

Pitriyana, Sisi (Unknown)
Tohir, M. (Unknown)
Maulana, Said Akhmad (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Jun 2024

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat dengan skema pengabdian masyarakat pemula melalui kegiatan sosialisasi dan edukasi public speaking bagi pemuda-pemudi karang taruna idaman desa rukam Kecamatan mendo barat. Pengabdian ini dilatarbelakangi dengan kurangnya kemampuan pemuda karang taruna dalam berkomunikasi menggunakan bahasa indonesia yang baik karena terkadang masih menggunakan bahasa daerah atau bahasa sehari-hari. Public Speaking sangatlah diperlukan dalam bersosialisasi baik sesama pemuda maupun dalam masyarakat di desa. Solusi yang dilakukan pada pengabdian ini dengan cara tahap observasi awal atau analisis situasi tentang pemahaman dan kemampuan pemuda karang taruna terhadap kemampuan berkomunikasi, tahap perencanaan pengabdian, tahap pelaksanaan pengabdian berupa pelatihan public speaking pada pemuda karang taruna idaman desa rukam, dan tahap evaluasi berupa kegiatan tanya jawab dan latihan terbimbing. Metode pelaksanaan pengabdian ini dilakukan dengan dua tahapan yaitu tahap observasi dan tahap pelaksanaan pelatihan yang meliputi pemberian materi dan kemudian praktek dengan pemuda-pemudi karang taruna idaman desa rukam Kecamatan mendo barat Kab. Bangka Propinsi Kepilauan Bangka Belitung.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...