Jurnal Al Karim : Jurnal Pendidikan, Psikologi dan Studi Islam
Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Al Karim Edisi Maret 2024

ADMINISTRASI DAN MANAJEMEN TPQ/MDTA

Silvia Sucianti, Diva (Unknown)
Elfarezi, Febri (Unknown)
Hoyroyyarah (Unknown)
Safitri, Rahmi (Unknown)
Sahninda, Sepri (Unknown)
Iswandi, Iswandi (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Mar 2024

Abstract

Artikel ini membahas peran penting administrasi kurikulum dan manajemen kesiswaan dalam pendidikan Islam di Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) atau Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA). Administrasi kurikulum mencakup perencanaan, implementasi, evaluasi, dan pengembangan kurikulum yang melibatkan identifikasi tujuan pembelajaran, pemilihan materi ajar, pengembangan rencana pembelajaran, serta penyesuaian dengan kebutuhan siswa dan perkembangan dalam konteks pendidikan. Sementara itu, administrasi dan manajemen kesiswaan meliputi proses penerimaan siswa, pemeliharaan data siswa, manajemen kesejahteraan siswa, dan pengembangan ekstrakurikuler. Dengan adanya proses administrasi dan manajemen kesiswaan yang baik, TPQ/MDTA dapat menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, menyeluruh, dan mendukung bagi perkembangan siswa sesuai dengan prinsip-prinsip Islam, serta membangun generasi Muslim yang berkualitas dan berdaya saing.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

alkarim

Publisher

Subject

Religion Education Environmental Science Social Sciences Other

Description

Jurnal Al-KArim: adalah Jurnal Pendidikan, Ekonomi, Psikologi dan Studi Keislaman dengan kajian multi-disipliner, terbit dua (2) kali dalam setahun (Maret dan September), yang dikelola oleh LP2M Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI-YAPTIP) Pasaman ...