Jurnal Pendidikan Siber Nusantara
Vol. 2 No. 1 (2024): Jurnal Pendidikan Siber Nusantara (Januari-Maret 2024)

Analisis Hambatan dan Kompleksitas Dalam Implementasi Kurikulum Merdeka pada Proses Pembelajaran IPS di SMP 11 Muhammadiyah Jakarta

Ayudhia Nur Luthfia (Unknown)
Desy Safitri (Unknown)
Sujarwo (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meninjau berbagai hambatan dan kenala yang hadir dalam penerapan kurikulum merdeka belajar pada proses belajar mengajar. Metode penelitian ini mengadopsi pendekatan deskriptif kualitatif, yang melibatkan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan analisis literatur. Penelitian ini mengeksplorasi kompleksitas penerapan Kurikulum Merdeka dalam pembelajaran IPS di SMP 11 Muhammadiyah Jakarta dengan fokus pada identifikasi hambatan dan tantangan yang muncul. Temuan-temuan penelitian ini mengungkap berbagai tantangan yang menjadi hambatan dalam proses pelaksanaan kurikulum merdeka, termasuk resistensi dari pemangku kebijakan sekolah, sumber daya dan sarana prasarana yang belum memadai sepenuhnya. Selain itu, penelitian ini juga mengungkap tantangan yang dihadapi siswa dan guru dalam beradaptasi dengan kurikulum baru, seperti kesulitan dalam menggunakan metode pembelajaran baru, waktu pembelajaran yang terbatas dan belum sepenuhnya menguasai tata cara penilaian kurikulum merdeka ini. Dengan menganalisis hambatan-hambatan ini, penelitian ini menawarkan wawasan tentang strategi potensial untuk meningkatkan implementasi Kurikulum Merdeka, sehingga berkontribusi pada peningkatan proses pembelajaran IPS di SMP 11 Muhammadiyah dan sekolah lain sekitarnya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JPSN

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Siber Nusantara (JPSN) meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pendidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...