Faktor eksternal dari faktor-faktor pendukung dan penghambat kelulusan mahasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau atau transfer yaitu faktor tuntutan dari keluarga, sekolah dan dosen pembimbing agar cepat selesai tepat waktu atau lebih cepat. Faktor eksternal dari faktor penghambat kelulusan mahasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa saja faktor-faktor pendukung dan penghambat kelulusan tepat waktu mahasiswa Rekognisi Pembelajaran Lampau program studi pendidikan teknik otomotif Universitas Muhammadiyah Purworejo. Penelitian ini mengunakan penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa prodi Pendidikan Teknik Otomotif Fakultas Keguruan dan Ilmu Keguruan Universitas Muhammadiyah Puworejo. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dengan skala Likert yang masing-masng sudah diuji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan uji normalitas, uji linearitas dan uji product moment. Hasil penelitian didapatkan enam (6) variable mengenai faktor pendukung dan penghambat kelulusan, Fisiologis (X1) dengan jumlah nilai 167, Psikologis (X2) dengan jumlah nilai 586, Fasilitas (X3) dengan jumlah nilai 341, Proses Belajar (X4) dengan jumlah nilai 261, Manajemen Waktu (X5) dengan jumlah nilai 341 dan Lingkungan (X6) dengan jumlah nilai 81. Pada analisis Faktor konfirmatori, seluruh variabel original yang diteliti memperoleh nilai Measures of Sampling Adequacy (MSA) 0,972 > 0.500 sehingga seluruh variabel original dinyatakan valid atau sahih dan dapat dilakukan analisis lanjutan. Pada analisis Communalities semua variabel memperoleh nilai 0,969 > 0.500 maka semua variabel layak untuk dianalisis lebih lanjut.
Copyrights © 2024