BULETIN BISNIS & MANAJEMEN (BBM)
Vol 10, No 2 (2024): Vol 10, No 2 (2024)

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMBERIKAN DAMPAK BAGI KINERJA PEGAWAI KECAMATAN KRAGAN KABUPATEN REMBANG

Tahwin, Muhammad (Unknown)
Nopitasari, Diyan (Unknown)
Mahmudi, Ahmad Aviv (Unknown)
Widodo, Agustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Aug 2024

Abstract

Studi ini mempunyai tujuan membuktikan serta menjelaskan bagaimana pengaruh variabel independen kemampuan kerja, fasilitas kerja serta disiplin kerja bagi peningkatan kinerja pegawai pada kantor Kecamatan Kragan. Populasinya adalah 37 responden pegawai. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh. Untuk analisis data digunakan teknik regresi linier berganda. Hasil kajian dalam disimpulkan bahwa variabel kemampuan kerja serta disiplin kerja mampu memberikan prngaruh positif signifikan bagi peningkatan kinerja pegawai Kecamatan Kragan. Adapun variabel fasilitas kerja juga memberikan pengaruh positif namun tidak signifikan bagi peningkatan kinerja pegawai. Hasil pengujian determinasi memberikan hasil ketiga variabel independen mampu menjelaskan 55,8% variabel kinerja pegawai, sedangkan 44,2% sisanya dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak dimasukan pada model penelitian ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

BBM

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Buletin Bisnis & Manajemen (BBM) terbit awal pada Pebruari 2015. BBM merupakan terbitan berkala ilmiah yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YPPI Rembang. Penerbitan BBM dimaksudkan sebagai media penuangan karya ilmiah baik berupa kajian ilmiah maupun hasil penelitian di bidang bisnis ...