Jurnal Basicedu
Vol. 5 No. 3 (2021)

Metode Inkuiri sebagai Alternatif Peningkatan Kemampuan Membaca Intensif pada Ranah Kognitif C1,C2 dan C3

Fadhillah, Dilla (Unknown)
Novianti, Ersa (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penggunaan metode inkuiri terhadap keterampilan membaca intensif pada level kognitif C1, C2, dan C3. Penelitian ini dilakukan pada siswa sekolah dasar di Kecamatan Benda Kota Tangerang. Metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen. Sampel penelitian terdiri dari 54 siswa kelas IV SD yang terdiri dari 27 siswa kelas eksperimen dan 27 siswa kelas kontrol. Instrumen yang digunakan adalah pedoman observasi kegiatan pembelajaran dan tes kemampuan membaca intensif yang melibatkan pengukuran terhadap C1, C2, dan C3. Teknik analisis data dilakukan secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kemampuan membaca intensif antara siswa kelas IV yang dibelajarkan dengan metode inkuiri dan siswa yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran konvensional. Kemampuan membaca intensif siswa yang mendapatkan kegiatan pembelajaran dengan metode inkuiri lebih baik jika dibandingkan dengan keterampilan membaca intensif siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan metode konvensional. Level kognitif C1, C2, dan C3 turut mengalami peningkatan melalui penggunaan metode inkuiri

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN ...