Celebes Journal of Community Services
Vol. 3 No. 2 (2024): Juni - November

Pemberdayaan Perempuan Pesisir Papua Untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan dan Kemandirian Ekonomi Melalui Budidaya Rumput Laut Skala Rumahan

Pahmi (Unknown)
Lintang Rachmadana, Satria (Unknown)
Difinubun, Muh. Ishar (Unknown)
Malina, Asmi Citra (Unknown)
Andriani, Irma (Unknown)
Alam, Jamaluddin Fitrah (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2024

Abstract

Pencemaran laut dan maraknya lalu lalang kapal di perairan sekitar Pulau Arar membuat budidaya rumput laut terhenti. Pengabdian ini bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan dan kemandirian ekonomi perempuan pesisir di Pulau Arar, melalui budidaya rumput laut jenis Ulva dengan metode bak kolam di darat. Terdapat 2 target mitra pada pengabdian ini merupakan yaitu mitra ekonomi produktif dari Bumdes Arar Mandiri dan mitra ekonomi non produktif dari Kelompok PKK Arar. Alur pengabdian ini dilakukan secara terstruktur mulai dari pengenalan hingga pelatihan penggunaan teknologi, teknologi yang digunakan adalah bak kolam di halaman rumah mitra untuk penananaman rumput laut. Metode pelatihan yang digunakan dalam pengabdian ini adalah ceramah, demonstrasi, dan diskusi. Evaluasi dilakukan dengan metode observasi partisipatif, dari proses yang sudah dilaksanakan mitra mampu menghasilkan 3 produk yaitu, stik rumput laut, mie rumput laut, dan nugget rumput laut dan peningkatan presentase ketrampilan mitra pada status Cukup

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

celeb

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences

Description

Celebes Journal of Community Services with ISSN 2962-4088 is a biannual scientific multidisciplinary journal published by STIE Amkop Makassar, Indonesia. It is in the national level that covers a lot of common problems or issues related to community services. The aim of this journal publication is ...