Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series
Vol 7, No 3 (2024): Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series

Peningkatan Literasi Akses Permodalan bagi Pelaku UMKM di Baluwarti Surakarta

Endang Martini (Universitas Sebelas Maret)
Diah Pramesti (Universitas Sebelas Maret)
Mehilda Rosdaliva (Universitas Sebelas Maret)
Lintang Ayuninggar (Universitas Sebelas Maret)
Rosita Mei Damayanti (Universitas Sebelas Maret)
Rosa De Lima Dyah Retno Palupi (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
18 Aug 2024

Abstract

Pengabdian masyarakat kepada pelaku UMKM di Baluwarti Surakarta ini bertujuan untuk meningkatkan literasi akses permodalan bagi pelaku UMKM sehingga diharapkan para pelaku UMKM di Baluwarti, Surakarta memperoleh informasi terkait pengajuan kredit untuk akses permodalan usahanya. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan 3 yaitu pelatihan, pendampingan UMKM, sosialisasi, serta monitoring dan evaluasi. Peserta terdiri dari 30 UMKM. Hasil dari kegiatan pengabdian ini dengan narasumber mitra perwakilan dari Bank Jateng KCK Surakarta, membahas terkait hal penting yang perlu dilaksanakan pelaku UMKM sebelum mendapatkan akses permodalan, yaitu melakukan perhitungan modal yang dibutuhkan, memahami macam akses modal, melakukan perhitungan aset dan nilai perusahaan, melakukan musyawarah dengan calon investor tentang perjanjian secara mendetail, dan melakukan evaluasi untuk biaya modal. Pembahasan lainnya, yakni seputar prinsip 5C, prinsip 7P, dan fitur produk Kredit Usaha Rakyat (KUR). Jadi pelaku UMKM memperoleh wawasan dan cara bagaimana akses modal guna mengembangkan bisnisnya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

SHES

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Social, Humanities, and Educational Studies (SHEs): Conference Series is a peer-reviewed interdisciplinary journal with broad coverage, consolidate basic and applied research activities by publishing the proceedings of the conference in all areas of the social sciences, humanities and ...