Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia
Vol. 2 No. 11 (2023)

Pengaruh Terapi Bekam Basah Titik Alkahil Terhadap Penurunan Kadar Gula Darah Pada Pasien Diabetes Melitus (Studi Di Klinik Holistic Nursing Therapy Probolinggo)

Habibah Abdillah (STIKES Hafshawaty Pesantren Zainul Hasan Genggong Probolinggo)
Dodik Hartono (STIKes Hafshawaty Pesantren Zainul Hasan)
Alwin Widhiyanto (STIKes Hafshawaty Pesantren Zainul Hasan)



Article Info

Publish Date
15 Nov 2023

Abstract

Diabetes melitus ditandai dengan adanya hiperglikemia, yaitu merupakan keadaan yang menunjukan peningkatan kadar glukosa dalam darah. Dapat menyebabkan kerusakan jangka panjang, disfungsi dan kegagalan berbagai macam organ, khususnya mata, ginjal, jantung, dan pembuluh darah. pengobatan diabetes melitus dapat dilakukan dengan farmakologi hingga non farmakologi atau komplementer. tujuan penelitian Untuk mengetahui Pengaruh terapi bekam basah titik al-kahil terhadap penurunan kadar gula darah di Klinik Holistic Nursing therapy Probolinggo. Jenis penelitian Pra Eksperimen, dengan desain studi One-group pre-post test design, sampel dalam penelitian ini adalah pasien dengan kadar gula darah tinggi yang berjumlah 20 responden yang di ambil dengan cara accidental sampling instrument yang digunakan lembar obsevasi dan alat easy touch GCU, responden dilakukan bekam sebanyak 1 kali dan kadar gula darah akan di ukur sebelum dan sesudah dilakukan intervensi terapi bekam Hasil penelitian ini didapatkan rata rata hasil sebelum dilakukan terapi bekam basah titik al-kahil sebesar 186.05 mg/dl dan standar deviasi 27.070 rata rata kadar gula darah setelah di lakukan intervensi sebesar 165.60 mg/dl dan standar deviasi 28.734. Hasil analisis menggunakan paired sampel test ada Pengaruh Terapi Bekam Basah Titik Al-Kahil Terhadap Penurunan Kadar Gula Darah Pada Pasien Diabetes Melitus dengan nilai ρ-valeu= 0.000 Terapi Bekam Basah Titik Al-Kahil efektif tes menurunkan Kadar Gula Darah pada pasien Diabetes Melitus diharapkan terapi bekam basah dapat menjadi pengobatan secara alternative tradisional yang dapat dilakukan secara rutin untuk proses penyembuhan kadar gula darah tinggi dengan terapi bekam titik al-kahil

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JIK-MC

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Neuroscience Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Kesehatan Mandira Cendikia (JIK-MC) accepts related writings: Health sciences allied such like: Midwifery, medicine, pharmacies, phisiotherapy, surgical medical nursing, Emergency nursing, Mental nursing, Maternity nursing and children, Community nursing, family and elderly Nursing ...