Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran
Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)

Penerapan Model Pembelajaran Two Stay Two Stray Berbantukan Media Pembelajaran TTS untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi di SMA Negeri 5 Jeneponto

Muh. Agung Givari (Pendidikan Profesi Guru Prajabatan Biologi Universitas Negeri Makassar)
Dian Dwi Putri Ulan Sari Patongai (Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar)
Nur Asia (SMA Negeri 5 Jeneponto)



Article Info

Publish Date
16 Sep 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik dengan menerapkan model pembelajaran Two Stay Two Stray dengan berbantuan media pembelajaran Teka-Teki Silang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas. Subjek pada penelitian ini adalah kelas XI MIPA 1 di UPT SMAN 5 Jeneponto. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah tes hasil belajar yang diberikan sebanyak dua kali, yaitu pada akhir siklus I dan akhir siklus II. Hasil analisis menunjukkan bahwa terjadi peningkatan pada ketuntasan belajar klasikal sebesar 63% pada siklus I dan 87% pada siklus II. Hasil pada penelitan ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray berbantuan media pembelajaran Teka-Teki Silang memberikan pengaruh yang positif pada hasil belajar Biologi peserta didik kelas XI MIPA 1 di UPT SMAN 5 Jeneponto.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Pendidikan

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran (JP-3) merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Rayhan Intermedia. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan serta teknologi yang berhubungan dengan pembelajaran dan dunia pendidikan ...