KOLEKTIF: Jurnal Pendidikan, Pengajaran, dan Pembelajaran
Vol. 1 No. 2 (2024): December

Peran Media Video Tutorial YouTube sebagai Sumber Penunjang Praktik Instrumen Gesek (Violin): Studi Literatur

Yensharti, Yensharti (Unknown)
Riyadi, Lanang (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2024

Abstract

Kebutuhan akan metode pembelajaran violin yang lebih fleksibel dan interaktif di era digital, menjadi akar permasalahan dalam penelitian ini. Tujuan penelitian ini adalah menelaah literatur terkait dampak penggunaan video tutorial terhadap keterampilan musik siswa serta mengidentifikasi tantangan dan kelebihan yang terkait. Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur dengan pendekatan kualitatif, di mana peneliti mengumpulkan dan menganalisis sumber-sumber literatur yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video tutorial secara signifikan meningkatkan keterampilan teknis siswa, memberikan aksesibilitas yang lebih baik, dan memungkinkan pembelajaran mandiri. Video tutorial juga membantu siswa memahami teknik dengan lebih baik melalui demonstrasi visual. Namun, tantangan terkait kualitas dan kredibilitas sumber video teridentifikasi, yang dapat memengaruhi efektivitas pembelajaran. Penelitian ini menekankan pentingnya integrasi video tutorial dalam kurikulum pendidikan musik dan perlunya pelatihan bagi pengajar untuk memaksimalkan potensi video tutorial sebagai alat bantu pembelajaran yang efektif, menciptakan pengalaman belajar yang menarik dan bermanfaat bagi siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kolektif

Publisher

Subject

Education

Description

KOLEKTIF: Jurnal Pendidikan, Pengajaran, dan Pembelajaran merupakan jurnal open-access dan peer-reviewed yang diterbitkan empat (4) kali dalam setahun, yakni pada bulan Maret, Juni, September dan Desember. Isi jurnal dikelola oleh Diskresi Publishing yang berada diterbitkan oleh CV ALFA EDU KARYA. ...