Pinisi Journal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 4, No 1 (2024): Maret

Peningkatan Hasil Belajar IPS Melalui Penggunaan Media Audio Visual Siswa Kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar

Nursyafika Ramadani (Universitas Negeri Makassar)
Rohana Rohana (Universitas Negeri Makassar)
Andi Dewi Riang Tati (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2024

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya Hasil Belajar siswa kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu bagaimana meningkatkan hasil Belajar IPS Menggunakan Media Audio Visual Pada Siswa Kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPS menggunakan media audio visual pada siswa kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar. Pendekatan yang dipilih dalam pelaksanaan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas kelas Kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil belajar siswa Kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar pada siklus I belum berhasil dan dilanjutkan pada siklus II. Pada siklus II mengalami peningkatan dan dapat di kategorikan berhasil. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan media pembelajaran audio visual dapat meningkatkan hasil belajar siswa Kelas IV UPT SDN No.191 Inpres Paku Kabupaten Takalar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pjp

Publisher

Subject

Other

Description

Pembelajaran di PGSD maupun di Sekolah Dasar yang membahas tentang kurikulum, teknologi pembelajaran, manajemen sekolah, dan kebijakan pendidikan di sekolah ...