Jurnal Hasil-Hasil Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (JHP2M)
Vol. 3 No. 2 (2024): Volume 03 Nomor 02 (Oktober 2024)

Peran Mahasiswa Pada Program Magang PKKM di PT. Bank Negara Indonesia (PERSERO) Tbk

Nurwati Djam'an (Universitas Negeri Makassar)
Nur Amaliah (Universitas Negeri Makassar)
Suradi Suradi (Universitas Negeri Makassar)
Sahlan Sidjara (Universitas Negeri Makassar)
Nur Wahidin Ashari Ashari (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2024

Abstract

Program magang merupakan peluang bagi mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman nyata di lingkungan kerja, sehingga mereka dapat mengembangkan pemahaman dan keterampilan langsung yang relevan dengan dunia kerja. Program Studi Pendidikan Matematika (PSPM) berhasil memperoleh hibah PKKM (Program Kompetisi Kampus Merdeka) dari Kementerian, yang salah satu kegiatannya adalah mengirim mahasiswa untuk magang di perusahaan nasional sebagai upaya penguatan kompetensi dan daya saing mahasiswa, antara lain magang di Bank BNI. PSPM dan mitra menyelenggarakan beberapa tahapan: persiapan (pendaftaran mahasiswa, tes kesehatan, persetujuan orang tua dan Dosen Penasehat Akademik), pembekalan dengan melibatkan mitra DUDI, dan penempatan mahasiswa ke kantor cabang mitra, monitoring pelaksanaan, hingga pelaporan dan penilaian. Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) melakukan pendampingan penyusunan rencana program dan aktivitas yang akan dijalankan oleh mahasiswa. Dalam kegiatan magang di BNI ini, mahasiswa berperan aktif dalam mendukung pelayanan di PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. Program magang memberikan manfaat signifikan bagi mahasiswa, khususnya dalam memperoleh pengalaman praktis dan meningkatkan kompetensi profesional di lingkungan kerja. Program ini menjadi langkah strategis dalam mempersiapkan mahasiswa sebagai calon profesional yang kompeten.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JHP2M

Publisher

Subject

Humanities Education Library & Information Science Social Sciences Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. This journal focuses on the main problems in the development of the sciences of community services areas as follows: Education for ...