Jurnal Penyuluhan Pembangunan
Vol 2 No 2 (2020): Jurnal Penyuluhan Pembangunan

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Keberhasilan Program Pekarangan Pangan Lestari di Kelompok Wanita Tani Dewi Sartika

Rendy Nito Prayugo (Politeknik Pembangunan Pertanian Malang)
Hamyana Hamyana (Politeknik Pembangunan Pertanian Malang)
Budianto Budianto (Politeknik Pembangunan Pertanian Malang)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penyuluhan, kepemimpinan dan manajemen kelompok wanita tani terhadap keberhasilan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) Kelompok Wanita Tani Dewi Sartika. Metode dalam penelitian ini adalah Deskriptif Kuantitatif dengan sampel sebanyak 30 orang ditentukan menggunakan sampel jenuh. Variabel pada penelitian ini terdiri dari variabel bebas X1 (Penyuluh), Kepemimpinan KWT (X2), dan Manajemen KWT (X3), kemudian variabel tetap yaitu Variabel Y (Keberhasilan Program Pekarangan Pangan Lestari). Instrumen penelitian berupa kuesioner dan analisis data berupa analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan dari variabel penyuluh (X1) terhadap keberhasilan program P2L (Y) dengan nilai sig. variabel X1 bernilai 0,023 atau lebih kecil dari 0,05. Kemudian untuk pada variabel kepemimpinan KWT (X2) juga menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap Keberhasilan Program P2L (Y) dengan nilai sig. Variabel X2 bernilai 0,000 atau lebih kecil dari 0,05.Terakhir pada variabel manajemen KWT (X3) tidak berpengaruh signifikan terhadap keberhasilan program P2L (Y) dengan niai sig.variabel X3 0,786 atau lebih besar dari 0,05.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Penyuluhan Pembangunan, dengan nomor ISSN 2656-324X dan E-ISSN 2656-5560 adalah jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian penyuluhan dan kegiatan pengabdian/ pemberdayaan masyarakat dan diterbitkan oleh Politeknik Pembangunan Pertanian Malang. Jurnal ini meliputi berbagai kajian terkait ...