Penelitian ini bertujuan untuk menerangkan mengenai kaidah kebahasaan pada teks deskripsi dengan memilih cerpen “Anak Kebangaan” karya A.A. Navis, sebagai proses berjalannya analisis. Cerpen merupakan sebuah karya sastra yang dapat dibaca dalam waktu singkat. Media cerpen digunakan dalam penelitian ini guna mencaritahu kaidah kebahasaan seperti apa saja yang terdapat pada cerpen tersebut. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif dengan penelitian kualitatif. Data sumber dalam metode ini ditulis menggunakan kata-kata secara detail atau berkaitan dengan teori-teori. Kaidah kebahasaan yang dimaksud mengacu pada pembahasaan di dalam cerpen berjudul “Anak Kebanggaan” karya A.A. Navis, yaitu meliputi; (1) menggunakan kata benda, (2) menggunakan kata frasa, (3) mengandung kata sifat, (4) mengandung kata kerja, (5) mengandung kata keterangan, dan (6) mengandung kata kiasan.Kata Kunci: teks deskripsi; kaidah kebahasaa; keterampilan menulis
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024