Insaniyah : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 3, No 1 (2024): Juli 2024

Efektivitas Metode Sorogan dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Bacaan Al-Qur’an: Studi Kasus Eakkapap Pattana School Thailand

Nugraha, Muhammad Riyadi (Unknown)
Ahkam, Muhammad Hafidhil (Unknown)
Adji, Waluyo Satrio (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jul 2024

Abstract

Dalam pembelajaran Al-Qur’an, ada banyak metode yang bisa pengajar terapkan kepada para pelajar. Di antaranya adalah metode sorogan, yang merupakan metode lawas yang sampai saat ini masih bertahan meskipun zaman semakin berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan realitas lapangan terhadap efektivitas bacaan Al-Qur’an spelajar Eakkapap Pattana School, Pattani, Thailand Selatan. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan melakukan field research. Adapun teknk pengumpulan data yang peneliti lakukan adalah dengan melakukan wawancara dan dokumentasi, dan subjek penelitian bertempat di Eakkapap Pattana School, dengan jumlah pelajar 50 orang, dan 5 pengajar. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode sorogan dalam meningkatkan pembelajaran Al-Qur’an para pelajar, berjalan baik. Hanya saja secara praktik dan esensial, ada beberapa kendala yang membuat capaian efektivitas tersebut menjadi tidak maksimal. Kendala tersebut di antaranya adalah: (1) kurangnya antusias dan keseriusan dari pelajar, (2) kurangnya SDM pengajar Al-Qur’an, (3) perlunya evaluasi secara intens bagi para pengajar dalam memaksimalkan pembelajran Al-Qur’an di sekolah. Kata Kunci: Metode Sorogan, Bacaan Al-Qur’an, Efektivitas Metode

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

INSANIYAH

Publisher

Subject

Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Insaniyah ISSN 2987-2464 (Online) adalah jurnal yang memuat artikel-artikel hasil dari kegiatan Pengabdian Masyarakat yang telah dilakukan oleh dosen dan mahasiswa terkait : Pengabdian berbasis pendidikan kepada masyarakat, Pengabdian berbasis pendidikan islami kepada masyarakat, Pengabdian ...