Digitalisasi dan bangkitnya generasi internet memberikan tantangan dalam bidang pendidikan. Siswa generasi Z cenderung menggunakan waktu mereka dalam kegiatan yang terkait dengan teknologi internet daripada fokus pada pembelajaran. Reward and punishment dianggap sebagai salah satu strategi yang efektif untuk memotivasi siswa dalam proses pembelajaran. Maka, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan reward and punishment dalam meningkatkan motivasi belajar siswa generasi Z di MTS. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan reward and punishment berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa. Hal ini berdasarkan uji F, bahwa nilai F hitung 3.413 > nilai F tabel 3.35, Selanjutnya uji T diperoleh nilai Sig. (X1) sebesar 0.015 dan nilai Sig. (X2) sebesar 0.030 < 0.05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan reward and punishment yang tepat dapat menjadi strategi yang efektif untuk meningkatkan motivasi belajar siswa, dengan syarat diterapkan secara bijak dan proporsional.
Copyrights © 2024