Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan pemahaman konsep siswa SMA dengan pemberian feedback formatif berbasis Moodle dengan soal multi representasi pada materi gerak lurus. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian One Group Pretest Posttest. Berdasarkan hasil analisis diperoleh bahwa terdapat perbedaan yang signifikan secara statistik pada kemampuan pemahaman konsep siswa sebelum dan sesudah perlakuan. Hal ini dibuktikan oleh hasil t-Test yang memperoleh nilai p-value lebih kecil dari 0,05. Selain itu, diperoleh nilai N-gain keseluruhan representasi sebesar 0,80 dengan kategori peningkatan pemahaman konsep siswa yang tinggi terhadap pemberian feedback formatif melalui website Moodle dengan soal multi representasi.
Copyrights © 2024